Minggu, 01 Januari 2012

LIBUR TELAH TIBA


Ya libur telah tiba, libur akhir tahun sekaligus libur semester. Perpustakaan komunitas semakin rame jika liburan telah tiba, yang biasanya setiap harinya pengunjung hanya lima orang memasuki hari libur perpus belum buka pun didepan pintu sudah banyak anak-anak kecil yang sudah tidak sabar menunggu pintu perpustakaan dibuka. Padahal jam baru menunjukkan jam 6.30, petugas perpusatakaan belum datang, perpustakaan masih dibersihkan dan pengelola perpustakaan masih sibuk nyuapin makan bayinya tapi melihat begitu antusiasnya para pengunjung penjung komunitas pagi itu akhirnya perpustakaan buka lebih pagi dari biasanya.

Senang sekali rasanya melihat perpustakaan ramai dengan anak-anak kecil yang berebutan buku, ada juga yang duduk dipojokan dengan khusu’ membaca buku cerita dengan terbata-bata dan suara yang nyaring maklum karena anak ini masih kelas 1 SD jadi bacanya belum lancar. Ada juga yang hanya membolak balik halaman buku hanya untuk melihat gambarnya tanpa membaca. Beberapa anak mengembalikan buku yang sudah dibacanya dirumah, kebanyakan mereka meminjam buku seri tokoh kepahlawanan sumbangan dari rumah kenari dan beberapa cerita bergambar tentang pesantren, sumbangan dari common ground.

Jam menunjukkan pukul 09.00 WIB dan perpustakaan semakin ramai karena kedatangan member remaja yang sudah duduk di sekolah lanjutan ataupun yang sudah kuliah. Karena ujian telah usai, jadi semakin banyak saja para member perpustakaan komunitas yang memnijam buku ataupun menghabisakan waktu luan di perpustakaan komunitas. Ada satu hal menarik kemarin, biasanya para member remaja selalu menuju rak majalah remaja ataupun novel pop tapi kemarin ada satu member yang masih duduk di bangku kelas SLTA memnijam novel bumi Manusia karya Pramoedya Ananta Toer. Rasanya takjub sekaligus kaget, dari sekian banyak remaja berkebudayaan facebook ada satu yang masih mau meluangkan waktunya membaca karya sastra indonesia tingkat tinggi. Bahkan dia berjanji pada petugas perpus untuk menyelesaikan membaca novel itu dalam jangka waktu tiga hari, WOW.

Alhamdulillah akhirnya perpustakaan komunitas bisa menyediakan sesuatu yang bermanfaat untuk mengisi waktu liburan para member perpustakaan. Semoga liburan kali ini lebih bermakna dan menyenangkan dengan membaca buku.

HAVE A NICE HOLIDAY DEAR MEMBER COM LIBRARY...